Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Tulisan Malam Yang Terlintas

suasana kuliah malam
 Waktu berjalan tanpa terasa, banyak agenda yang tinggal hanya menjadi cerita usang didalam pikiran. Mencoba yang ini dan itu, mengejar cara ini dan itu serta langkah-langkah lainnya. Ada yang sudah terlaksana itu syukur, tetapi yang belum haruslah bisa untuk menggapainya. Setidaknya apa yang ku rencanakan terwujud walau yang nampak biasa-biasa saja.

Punya banyak teman itu baik, aktif dibergai kegiatan itu lebih baik tetapi untuk menggapai satu mimpi haruslah benar-benar bangun dari tidur itu. Jangan hanya simpan dalam benak tanpa melakukan sedikit hal. Saya harus belajar banyak dari orang-orang hebat dinegeri ini. Bukan berarti harus sama dengan mereka tetapi setidaknya mengurangi resiko kesalahan yang sama.
Bukan hanya dari para tokoh tetapi dari setiap kawan yang punya cerita dan pengalaman dalam hidup, jika penuh inspirasi dan patut ditiru, tak ada salahnya.

Belajar, sudah terlewat masa yang seharusnya ku selesaikan dalam studyku dikampus ini. Tetapi karena alasan dan aktivitas lain serta kendala yang timbul, semua itu baru ku kejar sekarang. melelahkan melatih kembali otak yang sempat jauh dari dunia kampus. Materi kuliah, tugas demi tugas, Hitungan dan rumus kembali menghampiri memaksa otak bekerja keras, ada yang dapat kumengerti dan ada pula yang tidak. Semua kembali ke soal waktu. Tergantung mana yang harus dan dapat kupahami.

Mencari inspirasi lain disela aktivitas kampus, semoga bukan hanya sekdar basa basi terbawa ambisi tanpa tergapai. Sekali lagi harus bisa untuk kuwujudkan mimpi itu.

Salam